12 Januari 2010

Istilah pada PABx untuk Call Center

Saat ini mungkin saya coba untuk menuliskan istilah apa saja yang digunakan untuk perangkat komunikasi pada sebuah Call Center :

1. PABx
Sebuah perangkat komunikasi yang berupa telepon dimana bisa mencabangkannya menjadi banyak line.(CMIIW)

2. IVR
Interactive Voice Response memungkinkan pengguna mengakses database dari perusahaan dengan menggunakan tombol pada telepon atau dengan touchstone pengenalan suara, setelah itu pelanggan dapat mendapat jawaban dari pertanyaan-pertanyaan mereka dengan mengikuti petunjuk yang ada.

3. ACD
Automatic Call Distribution adalah sebuah perangkat dimana akan membagi setiap panggilan masuk ke setiap agent secara otomatis dengan ketentuan-ketentuan yang bisa diatur.

4. CTI
Computer Telephony Integration adalah sebuah teknologi dimana dapat menggabungkan dan mengkoordinasikan antara komputer dan telepon sehingga dapat diintegrasikan.

5. CMS
Call Management System biasa digunakan untuk logging, pelacakan dan reporting dari semua yang terjadi didalam sebuah call center.

segini dulu yah untuk saat ini... pasti nanti akan saya tambahkan lagi...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar