23 Mei 2013

Alexandre Fachri Al Mubaraq

Edisi sayang anak dan istri nih...

Alexandre Fachri Al Mubaraq


Lahir 17 September 2012 pukul 00:20, dengan panjang 50cm dan berat 3000gr. Anak pertama kami ini, lahir dengan cara sectio caesaria. Dia kelilit ditangan dan kaki sehingga ga dapat dilahirkan secara normal, walaupun si mama udah berusaha untuk dapat melahirkan secara normal. Di sintho selama kurang lebih 9 jam, akhirnya diputuskan menjalani operasi demi keselamatan ibu dan anak.

Perjuangan mama menahan kontraksi *love u mom

Beberapa menit setelah keluar dari perut mama

Foto pertama kami sebagai keluarga kecil

Alexandre Fachri Al Mubaraq yang artinya "Pembela umat manusia yang dibanggakan dan diberkahi". Semoga kamu dapat menjalani hidup sesuai dengan makna dari nama kamu yah nak.
Banyak cerita tentang nama ini, banyak yang protes juga. Alexandre diambil dari nama pemain sepak bola idola saya "Alexandre Pato" yang saat itu masih membela AC  Milan. Fachri dimiripin dari nama depan saya "Fachru". Sedangkan Al Mubaraq pilihan dari mama, karena dengan Al Mubaraq nama ini jadi bener-bener seimbang rasanya.

Senyuman penyejuk hati

Tabal nama dan akikahan

Seneng difoto

Hari ini cikal bakal giginya mulai keluar, semoga tetep sehat dan ceria terus yah nak. Papa dan Mama sayang abang..

2 komentar: